Upacara Tabur Bunga, Lapas Kotabumi Beri Penghormatan Tertinggi Untuk Pahlwan

Upacara Tabur Bunga, Lapas Kotabumi Beri Penghormatan Tertinggi Untuk Pahlwan

Salam Pengayoman !

Kamis, 25/04/2024

Sebagai Momentum Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 tahun 2024, Lapas Kelas IIA Kotabumi selenggarakan Upacara Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Kotabumi Kabupaten Lampung Utara.

Kegiatan ini terpusat di Kotabumi Lampung Utara yang dihadiri juga oleh Seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis Rayon IV dan seluruh petugas pemasyarakatan serta Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan Rayon IV.

Kegiatan ini diawali dengan Penghormatan dan Doa bersama untuk Pahlawan yang telah Gugur. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIA Kotabumi sebagai Inspektur Upacara. Kemudian dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di Monumen Taman Makam Pahlawan (TMP) Kotabumi. Kepala Lapas Kelas IIA Kotabumi dan Kepala Unit Pelaksana Teknis lainnya dengan penuh hormat mengiringi peletakkan karangan bunga sebagai tanda penghargaan kepada para pahlawan dan pejuang bangsa yang telah memberikan pengorbanan terbaiknya. Acara dilanjutkan dengan ziarah makam pahlawan dan tabur bunga yang diawali oleh Kepala Lapas Kelas IIA selaku inspektur upacara yang didampingi oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis lainnya serta diikuti oleh seluruh peserta upacara.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran dan mengenang jasa para pahlawan untuk meningkatkan jiwa nasionalisme khususnya bagi Petugas Lapas Kelas IIA Kotabumi.

@kemenkumhamri

@kumhamlampung

@kumhampasti

logo besar kuning
 
LAPAS KELAS IIA KOTABUMI
KANWIL KEMENKUMHAM LAMPUNG

Jl. Permasyarakatan No.215, Tj. Harapan, Kec. Kotabumi Sel., Kabupaten Lampung Utara, Lampung 34514

Email Kehumasan
lapasklasiiakotabumi@gmail.com

Email Aduan
pengaduanlapaskotabumi@gmail.com

Hari ini63
Kemarin192
Minggu ini350
Bulan ini1693
Total 23689

15-05-2024